Rekomendasi 5 Beasiswa Untuk Mahasiswa Terbaru 2022-2023 Jenjang S1, Jangan Sampai Kelewatan!

Bagi kamu yang sudah lulus SMA atau yang sudah berkuliah pada jenjang strata 1 atau S1 pastinya selalu mencari informasi tentang update beasiswa yang bisa membantu biaya kuliah dan meringankan beban orang tua tentunya. Sebenarnya, pemerintah sudah sangat berperan aktif untuk mengapresiasi para mahasiswa yang kurang mampu atau berprestasi sehingga bisa mendapatkan bantuan dan keringanan biaya saat kuliah melalui KIP kuliah.

Namun, kuota KIP kuliah yang terbatas membuat sebagian besar mahasiswa tidak mendapatkan beasiswa yang diharapkan. Namun, jangan berkecil hati dulu karena pada kesempatan kali ini kami akan memberikan rekomendasi 5 beasiswa untuk mahasiswa S1. Beasiswa yang akan kami rekomendasikan biasanya rutin diberikan dan disalurkan dalam satu semester atau setahun sekali sehingga jangan sampai kelewatan ya!

List 5 Beasiswa Untuk Mahasiswa S1 Terbaru 2022-2023 

Untuk mendapatkan informasi beasiswa terupdate memang sedikit susah karena kurangnya relasi dan koneksi terkait beasiswa apa yang sedang buka pada periode tertentu. Oleh karena itu, kami sarankan untuk kamu bergabung dalam berbagai forum maupun grup beasiswa entah itu melalui Instagram, Facebook, WhatsApp, dan Telegram. Nah, berikut ini kami rekomendasikan channel telegram IndBeasiswa  yang memuat berbagai informasi beasiswa.

Selain itu, berikut ini kami rangkum list 5 beasiswa untuk mahasiswa S1 terbaru 2002 sampai 2023 yang bisa kamu pantau dan ikuti update informasinya agar tidak kelewatan:

1. Program Beasiswa Kalla 2022 di Sulawesi

Bagi kamu mahasiswa yang berasal dari Sulawesi sangat wajib mendaftar program beasiswa Kalla 2022 yang deadline tanggal 19 September mendatang. Beasiswa ini berlaku untuk mahasiswa baru yang berasal dari provinsi Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra. Program Kalla merupakan beasiswa untuk mahasiswa kurang mampu atau dhuafa yang diselenggarakan oleh Yayasan Haji Kalla atau Kalla Group dengan total 7,5 juta dan kuota 270 orang.

2. Program Beasiswa Dataprint 2022 

Beasiswa ini diberikan kepada pelajar dan mahasiswa di seluruh Indonesia yang deadline nya November 2022 mendatang. Aspek yang dinilai untuk mendapatkan beasiswa ini yaitu essay link info, prestasi, dan keaktifan peserta. Total beasiswa yang akan didapatkan yaitu 400 ribu hingga 1 juta rupiah tergantung jenjang pendidikannya.

3. Program Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2022

Beasiswa unggulan Kemendikbud merupakan beasiswa yang diberikan oleh kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. Adapun beasiswa ini ditujukan bagi para guru, aktivis sosial, siswa berprestasi, dan juga atlet peraih medali. Biaya yang ditanggung oleh beasiswa ini diantaranya biaya hidup, biaya pendidikan, biaya penelitian, biaya buku, dan biaya transportasi.

4. Program Beasiswa GenBI 2022

GenBI merupakan sebutan bagi para penerima beasiswa Bank Indonesia, di mana para penerima beasiswa ini merupakan mahasiswa S1, D4, dan D3 dari berbagai PTN dan PTS terpilih. Program beasiswa Bank Indonesia (BI) memberikan bantuan berupa biaya kuliah, tunjangan studi, dan juga biaya hidup. Besaran beasiswa GenBI berdasarkan antara Rp.1 juta - 1,5 juta tergantung jenjang perkuliahan yang dijalani.

5. Program Beasiswa LPDP 

Terakhir, program LPDP dari pemerintah mungkin tidak asing lagi bagi pejuang beasiswa di seluruh Indonesia. Beasiswa ini biasanya diadakan setahun sekali dengan bantuan biaya kuliah full hingga lulus serta biaya lainnya. Namun, untuk mendapatkan beasiswa LPDP memang persyaratannya agak rumit dan kamu harus mempersiapkan skor bahasa asing yang mumpuni, kamu bisa melihat dan update program beasiswa ini.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url